Routing Table

Kamalulazmi
3 min readNov 19, 2020

--

Assalaamu’alaikum wr.wb
Table routing adalah table yang memuat seluruh informasi IP address dari interface router yang lain sehingga router yang satu dengan router lainnya bisa berkomunikasi. Routing table hanya memberikan informasi sedangangkan routing algoritma yang menganalisa dan mengatur routing table.

Berikut merupakan contoh dari routing table:

Gambar 1. node-node
Gambar 2. Tabel routing

Gambar 1 merupakan node-node atau penghubung yang ada didalam jaringan, biasanya berbentuk: router, switch, gateway

Gambar 2 merupakan tabel routing, yaitu informasi yang terdapat didalam router, switch, atau gateway sebagai penghubung. Tabel routing berfungsi untuk menghubungkan jaringan antara node-node.

Contoh sederhana. pada gambar 1, apabila pengirim di node A mengirim data ke node C. Namun, pada node B dan D tidak terdapat tabel routing mengarah ke node C. Maka data yang dikirimkan tidak akan sampai ke tujuan

Mari kita isi tabel routing yang kosong pada Gambar 2:

  1. Pengirim A:
    • tujuan A, next hop: -
    • tujuan B, next hop: B
    • tujuan C, next hop: B
    • tujuan D, next hop: D
    • tujuan E, next hop: D
    • tujuan F, next hop: D
    • tujuan G, next hop: D
  2. Pengirim B:
    • tujuan A, next hop: A
    • tujuan B, next hop: -
    • tujuan C, next hop: C
    • tujuan D, next hop: D
    • tujuan E, next hop: D
    • tujuan F, next hop: C
    • tujuan G, next hop: D
  3. Pengirim C:
    • tujuan A, next hop: B
    • tujuan B, next hop: B
    • tujuan C, next hop: -
    • tujuan D, next hop: D
    • tujuan E, next hop: E
    • tujuan F, next hop: F
    • tujuan G, next hop: E
  4. Pengirim D:
    • tujuan A, next hop: A
    • tujuan B, next hop: B
    • tujuan C, next hop: C
    • tujuan D, next hop: -
    • tujuan E, next hop: D
    • tujuan F, next hop: E
    • tujuan G, next hop: E

Maka dapat untuk tabel routingnya sbb:

Gambar 3. Isi tabel routing

Diatas merupakan tabel routing yang lengkap untuk gambar ke 2

Sebenarnya tabel routing yang melewati beberapa hop ada juga. misal dari node A tujuan ke node F (A >F ) maka tabel routingnya: B>C>F, artinya data yang dikirimkan melewati node B, node C, dan sampai di node F

Contoh routing tabel dalam kehidupan sehari hari dapat dijumpai yaitu ketika traceroute misal menggunakan cmd atau command prompt di komputer/laptop windows:

Gambar 4. Tabel routing dari laptop ke dns google

Terlihat ada 11 hop untuk sampai ke dns.google
Point nomor 1 berada disisi modem wifi rumah, yaitu gateway dari LAN-nya.

Sekian dan terima kasih, tulisan mengenai tabel routing
Semoga bermanfaat

Wassalaamu’alaikum wr.wb

--

--

Kamalulazmi
Kamalulazmi

Written by Kamalulazmi

Dengan ilmu, mempermudah. Dengan iman, menjadi terarah

No responses yet